Halo sahabat Naruto vs One Piece,, kali ini blog Naruto vs One Piece akan memberikan sedikit gambaran mengenai Tim 7 (seven) dari anime Naruto. Bagi anda pecinta anime Naruto pasti tidak asing dengan kalimat tim 7 (seven) dan siapa saja yang masuk tim 7 (seven) tersebut. Saya akan memberikan urutan nama dan kelebihan dari setiap personil tim 7 (seven) tersebut. Pertama saya akan memberikan sedikit Profil mulai dari ketua tim 7 (seven) Naruto ini.
1. Hatake Kakashi :
Hatake Kakashi atau lebih dikenal dengan sebutan kakashi ini adalah ketua dari kelompok tim 7 (seven) ini yang berjumlah 4 orang. Dia juga di kenal dengan sebutan ninja peniru, dan nama Kakashi sendiri dapat diartikan sebagai orang-orangan sawah. Kakashi merupakan salah satu ninja Jenius di konoha, dia memiliki lebih dari 1000 jurus ninja copy dan memiliki sharingan serta memiliki jurus andalan Chidori. Selengkapnya anda bisa "Klik" kata Hatake Kakashi yang di cetak tebal di atas.
2. Uzumaki Naruto :
Uzumaki Naruto adalah pemeran utama dalam serial anime Naruto, dia memiliki sifat yang terkesan gegabah dan tergesa-gesa akan tetapi di balik sifatnya yang demikian, dia juga memiliki kepribadian dan watak yang sangat baik. Naruto sendiri mempunyai impian yaitu menjadi hokage yang memiliki kekuatan melebihi hokage-hokage sebelumnya. Naruto memiliki jurus andalan yaitu seribu bayang dan Rasengan serta memiliki Kyubi didalam tubuhnya yang dalam komik Naruto terbaru dia telah menjinakkan Kyubi dan dijadikan partnernya dalam bertarung. Selengkapnya bisa anda "Klik" kata Uzumaki Naruto yang di cetak tebal diatas.
3. Uchiha Sasuke :
Uchiha Sasuke adalah ninja Jenius di konoha, dia memiliki kekuatan yang sangat komplit karena dia memiliki mata Sharingan yang dapat meniru kekuatan lawan hanya dengan melihat dengan mata Sharingannya. Akan tetapi dia memiliki jalan ninja yang berbeda dari tim 7 (seven) lainnya. Sasuke mempunyai dendam kepada kakaknya yang telah menghabisi seluruh keluarga dan klan Uchiha, dengan alasan itulah Sasuke berniat bahwa menjadi ninja terkuat untuk membalas dendam kepada Kakaknya Uchiha Itachi. Selengkapnya anda bisa "Klik" kata Uchiha Sasuke yang di cetak tebal diatas.
4. Haruno Sakura :
Haruno Sakura adalah satu-satunya ninja perempuan yang ada dalam tim 7 (seven). Sakura mempunyai pikiran yang sangat cerdas sehingga dia direkrut oleh Tsunade (Hokage 5) untuk menjadi anak didiknya. Sakura sendiri juga memiliki kemampuan ninja medis yang sangat hebat seperti Tsunade, berkat kemampuannya dia juga di juluki sebagai ninja medis the next Tsunade dari konoha. Sakura memang mempunyai watak yang keras, akan tetapi di balik wataknya yang keras dia juga memiliki rasa kasih sayang terhadap teman-temannya. Selengkapnya bisa anda "Klik" pada kata Haruno Sakura yang di cetak tebal di atas.
Mungkin ini sedikit informasi tentang tim 7 (seven) anime Naruto, lain kali saya akan memberika gambaran tentang kelompok-kelompok yang lain dalam serial Naruto.
No comments:
Post a Comment